Sabtu, 01 Mei 2010

Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan (MSP) di UNPAD


Eksistensi pendidikan tinggi perikanan di Universitas Padjadjaran sebenarnya sudah ada sejak 40 tahun lalu, yaitu sejak dibukanya Jurusan Perikanan pada Fakultas Pertanian tahun 1965. Sejak berdiri sampai tahun 1982, struktur organisasi Jurusan Perikanan terbagi atas tiga bagian, yaitu Bagian Budidaya Perikanan, Bagian Penangkapan Ikan, dan Bagian Biologi Perikanan.

Pada tahun 1996 baru dibuka satu program studi, yaitu Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan (MSP), berdasarkan Surat Keputusan Dirjen.Dikti. Nomor 217/DIKTI/KEP/1996 tanggal 11 Juli 1996. Penyelenggaran Program Studi MSP berlangsung hingga tahun akademik 2005/2006 yang merupakan tahun transisi dari peningkatan status Jurusan Perikanan menjadi Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan.
Berdasarkan Surat Keputusan Rektor Nomor 1197/J06/Kep/KP/2005 tanggal 7 Juli 2005 dan Surat Persetujuan Dirjen Dikti Nomor 2015/D/T/2005 tanggal 27 Juni 2005. Jurusan Perikanan telah dikembangkan menjadi Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan.
Group ini diperuntukkan bagi alumni PERIKANAN UNPAD mulai dari angkatan tahun 1965 sampai sekarang tak terkecuali.
Hidup barudak lauk!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar